Tapai ketan adalah salah satu jenis makanan tradisional khas Indonesia yang terbuat dari beras ketan yang difermentasi. Proses fermentasi melibatkan penggunaan ragi atau bahan fermentasi lainnya yang membuat tape ketan memiliki cita rasa manis dan sedikit masam serta bertekstur lembut. Di daerah Jawa, tapai dibuat untuk hidangan pada saat lebaran.
Tapai ketan memiliki makna filosofis yang mendalam. Tekstur yang cenderung lengket dari tapai ketan menjadi simbol rumaket atau kerekatan, menyedulur atau persaudaraan dan keakraban yang manis. Bagi Masyarakat Pesisir Utara Jawa, tapai ketan biasanya dihidangkan saat perayaan Waisak.